Kamis, 01 Januari 2009

HANIYEH MEMINTA ISRAEL HENTIKAN SERANGAN


Picture not Available








Pimpinan Hamas di Gaza, Palestina, Ismail Haniyeh

bb

Kamis, 01 Januari 2009 15:09 WIB

Metrotvnews.com, Gaza: Pimpinan Hamas di Gaza, Palestina, Ismail Haniyeh, meminta Israel menghentikan serangan dan membuka perbatasan sebelum perundingan gencanatan senjata dilakukan. Hal itu diutarakan Haniyeh melalui Al-Aqsa TV, stasiun televisi milik Hamas di Gaza. Kemunculan Haniyeh ini adalah yang pertama kali sejak serangan Israel ke Jalur Gaza.

Tekanan internasional agar Israel menghentikan serangan selama 48 jam untuk memberi kesempatan distribusi bantuan kemanusiaan tidak diindahkan Israel. Menurut Haniyeh, sikap Hamas sudah tegas, yakni meminta Israel menghentikan agresi dan membuka semua blokade di perbatasan.

Israel melakukan serangan udara ke Jalur Gaza sejak empat hari lalu. Serangan membabi buta itu telah menewaskan 390 warga. Kelompok militan Hamas membalas dengan menembakkan sekitar 60 roket ke wilayah selatan Israel.(DOR)

Tidak ada komentar: