Minggu, 13 September 2009

Sentuhan Qolbu

tergetar jiwa ini
mendengar ayat-ayat suci al-quran
lantunan merdu menaungi hati
sentuhan halus
menyentuh qolbu

titisan air mata
menggambarkan peluhnya rindu
akan sentuhan rohani
dan naungan cinta
dari kesucian isinya

menjerit hati
ketika teringat
segala dosa
yang menempel di diri ini
menadahkan tangan
memohon ampunan
akan segala dosa

sentuhan qolbu
menyinari penuh
kesadaran akan dosa
yang menunggangi diri ini
yang penuh hina ini

Ku ingin tetap Istiqamah

ku selalu rindu dengan tausyiah
ayat-ayat suci al-quran
firman-firmanNya
hadits-hadits Nabi
menyinari diri ni selalu
ku selalu rindu

ketika mendengar semua itu
seakan ku melupakannya
melupakaan segala urusan
urusan duniaku
segala problemaku
segalanya
yang berhubungan dengan dunia

ketika mendengar hal itu
ku ingin saja
setiap detik
bersujud dan berdzikir
menghadapNya
memuja-muji diriNya
bershalawat pada Rasulullah
melantunkan segala puja-puji
bagiMu dan RasulMu
seakan dunia ini tak perlu lagi bagiku
ku merasakan itu

namun ketika di luar hal itu
rasa itu seakan hilang
dan buyar
hawa nafsu
syahwat dan segala godaan dunia
menghampiri dengan ramahnya
seakan akrab
dan menyuruhku
melupakan segala apa yang ku dengar
dari tausyiah-tausyiah itu

ku ingin selalu tetap istiqamah
menjaga hati ini
menjaga qolbu ini
dengan tetap berdzikir
dan bershalawat
memuja-muji asmaMU
dan RasulMu
ku ingin selalu
tetap istiqamah
di jalanMu
ya Allah..
bantulah aku
tuk tetap kuat
di jalanMu
amin..

Sabtu, 12 September 2009

kesal aku

wara-wiri
kesana-kemari
ngepost sana ngepost sini
buka sana buka sini
lht yang itu
lht yang sana
mikir dulu
baru bwt
tapi kesal aku
tak ada yang respont
duh kasihannya aku..T_T

kesetiaan

hati ikhlas
menyinari lubuk hati
mengobati luka hati
selaras dengan detakan jantung
menyeluruh ke seluruh tubuh
ikhlas setia berbuat
tercampuri senyuman lepas
nan indah bersinar
menepi di pipi

ringan di hiasi kesejukan
merangkul kelelahan
mengobati keletihan
menyelaraskan keseteiaan
ikhlas nan setia nan senyuman
menerima apapun
dan menunggu apapun
yang memerlukan kesetiaan sejati
nan fitrah dalam diri

tak pernah menyerah
tak pernah padam
rasa kesetiaan
jika telah tertanan
dalam hati nan ikhlas

seribu cara si wartawan gaet news..

telah terjadi kecelakaan di jalan raya. nah...orang2 segera mendatangi dan lama kelamaan mengerumuni, rame...bgt. nah ada seorang wartawan sedang mencari berita. trus dia melihat kerumunan org yg melihat kecelakaan tersebut. nah ketika ia mau melihat susah bgt, krn sanking ramenya. dan tdk di perbolehkan oleh org sekitar krn dia status wartawan. trus dia mencari akal seribu tuk bisa masuk dan melihat siapa yg kecelakaan. dan di temukanlah ide tersebut. lalu dia mendatangi kerumunan tersebut di TKP, "maaf, permisi! permisi!(kata wartawan). "Anda siapa?!(kata polisi di tmpt kejadian). "saya bapak dr yang kecelakaan itu.!"(kata wartawn). "oh..silahkan..(kta polisi itu). nah ...si wartwn itu pun akhirnya bisa melihat, namun ketika melihat yang kecelakaan, wajah si wartawan pu....cat...dan lemas seketika. dan apa yang dilihatnya?, ternyata yang kecelakaan itu adalah seekor monyet. nah....lo koq. hehehehe....si wartwan pun menahan itu. karena malu dah ngaku sebagai bapak yang kecelakaan itu, dan yg kecelakaan adalah monyet. jd bpk monyet dunnk. aduh...si wartwan kena getahnya deh dari kebohongannya itu. ckckckc

Kekuasaan Membutakan Semuanya

Serakah...
tamak..
menggambarkan penguasa
yang buta akan harta
menghalalkan segala cara
tuk mendapatkan kekuasaan
meskipun haram
tak menghalanginya
sungguh dalam lingkaran setan

berkuasa...
buta akan kemanusiaan
sesama sekitar
memberantas segala penghalang
demi harta..
demi kekuasaan..
sunggguh membutakan semuanya
Naudzubillahiminzalik...

Percikan Tawa anak kecil

lelah...
letih..
lunglai..
tertekan beban berat
menapaki segala problema hidup
setiap hari melewati pekerjaan
yang menyapa ramah
seakan akrab bersama

mata lelah
badan lemas
kepala terasa berat menekan
capek..
selalu mengeluh
dan mengeluh
fitrah diri ini
merasakan capek yang berat
setelah mengerjakan pekerjaan berat

namun..
ketika memandang anak kecil
tertawa riang
celotehannya
yang lucu dan imut
lepas rasanya..
beban berat di badan
hilang rasa lelah sejenak
melihat tawa anak kecil
yang lepas tanpa beban
cantiknya..
imutnya...
seakan semua masalah hilang
dan terselesaikan
terlupakan

obat...
celotehan anak kecil yang lucu
tawa riangnya
mimik mukanya
tingkahnya yang menggemaskan
adalah obat sejenak dari pikiran berat
beban menekan
seakan lepas tanpa debu
ku rasakan itu

indahnya kebersamaan

Senyum...
Tawa...
Riang..
Canda..
menggugusi suasana
rapi tersusun
bagaikan permen cantik
hiasan manis menawan
senda gurau
kumpul bersama
merona bahagia
percikan sinar ultraviolet mentari
menghangatkan kebersamaan
meratapi indahnya
kekeluargaan..
pertemanan..
persahabatan..
persaudaraan..
begitulah indahnya kebersamaan

datang tak di jemput , pulang pun tak diantar

hitam
berbulu
cepat bagai kilat
lari sana kemari
meninggalkan jejak
meninggalkan bekas
mengejutkan orang
memberi ketakutan
memberi keresahan
yang mengendap di pikiran
datang tiba-tiba
tanpa diinginkan
pergi tak di lihat
bagai tiupan angin topan
dasar kau hewan
tikus peninggal jejak
datang tak dijemput
pulang tak diantar
selalu meninggalkan bekas
dasar tikus tak tahu adat
hahahaha...

sate..oh..sate...

coklat...
terbalut bumbu warna coklat
selalu berhubungan dengan yang coklat-coklat
kenyal
enak
mantap..
sate...oh..sate..
mantap kali engkau
menggoda setiap lidah pembelinya
hahahahaha....