Sabtu, 03 Januari 2009

WARGA PALESTINA MENUNGGU KOTA RAFAH DIBUKA


Picture not Available








Warga Palestina di perbatasan.

bb

Sabtu, 03 Januari 2009 03:07 WIB

Metrotvnews.com, Rafah: Sejumlah warga Palestina di Kota Rafah, Mesir, hingga Jumat (2/1) waktu setempat, masih menunggu dibukanya perbatasan Mesir dan Jalur Gaza. Kota Rafah di Mesir merupakan satu-satunya pintu masuk ke Jalur Gaza tanpa melalui wilayah Israel. Kota Rafah saat ini diserbu warga Palestina di luar negeri, yang mencoba masuk ke Gaza, menyusul serangan udara Israel.

Mereka mengkhawatirkan keadaan keluarga yang terperangkap di Gaza dan menjadi sasaran serangan Israel. Mesir menjadi sasaran kritik, karena menutup kota penyeberangan Rafah dari dan menuju Gaza. Mesir hanya membuka jalur tersebut untuk warga Palestina yang terluka dan perlu mendapatkan pengobatan. Akibat serangan udara yang dilakukan Israel ke Gaza sejak Sabtu pekan lalu, lebih dari 400 orang tewas dan sekitar 1.700 orang terluka.(RIZ)

Tidak ada komentar: